Rumah Zakat Berikan Pelatihan Pemilahan Sampah di Pamoyanan

BOGOR-WARTABOGOR.id-Memilah Sampah harus dibiasakan sejak dini dengan terus menerus memberikan contoh kepada anak-anak, dalam kesempatan ini Elan Jaelani Fasilitator Desa Berdaya Pamoyanan memberikan pelatihan pemilahan sampah kepada anak-anak PAUD dan ibu-ibunya agar mau memilah sampah yang kemudian sampah menjadi berkah.

“Kita berikan contoh sederhana memilah sampah anorganik dulu, kemudian nanti sampahnya dibawa ke PAUD seminggu sekali untuk ditimbang dan menjadi tabungan nantinya”Kata Elan Jaelani, Fasilitator Desa Berdaya Relawan Inspirasi Rumah Zakat,Rabu (29-08-2018).

Pelatihan memilah sampah ini dilakukan di PAUD Hanjuang RT/RW.003/003 Kelurahan Pamoyanan Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor. Nantinya menjadi unit Bank dan Perpustakaan Sampah yang dikelola oleh Elan Jaelani dan tim.

Rumah Zakat Berikan Pelatihan Pemilahan Sampah di Pamoyanan
“Kita berharap di PAUD ini ada bank sampahnya karena lama kelamaan sampah plastik khususnya menjadi semakin bermasalah”.Kata Erna pengelola PAUD Hanjuang RW 3 Pamoyanan.

Kesadaran untuk menyikapi sampah dengan baik memang sulit, tetapi harus terus kita coba dan lakukan sosialisasi, karena sebenarnya memilah sampah itu menjadi kewajiban masyarakat setempat, sehingga pemerintah maupun pihak pengelola bank sampah maupun TPS3R menjadi sangat terbantu.

Sosialisasi kepada anak-anak khususnya anak PAUD,TK maupun SD bisa terus kita lakukan agar menjadi budaya positif di negeri ini. menjadikan kita disiplin dalam menyikapi sampah tentu tidak mudah dan membutuhkan waktu, apalagi sosialisasi ini belum sampai secara merata kepada masyarakat.

Masih ingat ketika piala dunia 2018 bagaimana atlit dan juga penonton dari Jepang merapihkan sampahnya sendiri, padahal itu bukan di negaranya, karena mereka sudah terbiasa maka tidak menjadi beban maupun pekerjaan ketika merapihkan dan memungut sampah.

Rumah Zakat mempunyai program khusus untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan khususnya di Desa Berdaya Pamoyanan, sosialisasi ini dilakukan kepada masyarakat khususnya ibu-ibu sebagai operator rumah tangga, yang mengetahui sampah rumah tangga tentu harus tau juga cara untuk menyikapinya. Oleh karena itu Elan Jaelani Fasilitator Desa Berdaya Rumah Zakat memberikan edukasi kepada anak-anak dan ibu-ibu agar peduli terhadap lingkungan.
Rumah Zakat Berikan Pelatihan Pemilahan Sampah di Pamoyanan